28 Maret, 2012

panas....

matahari membakar, panas Bu...
tapi mereka berjalan merangsek masuk membongkar barikade dan panas Bu....

pagi tadi sudah kau hidangkan secangkir teh hangat dan doa
lalu mereka pun pamit dan mengucap salam
dan disini mereka berdiri, berteriak dan semua panas Bu....

bukan mau jadi jagoan atau pahlawan yang memang kesiangan
hanya berharap motor bisa terus berjalan dengan harga empat ribu lima ratus perak saja

panas Bu.....

Tidak ada komentar: